Ketua & Wakil Ketua BEM STAK Cilegon Terpilih Periode 2017

Musyawarah mahasiswa (MUSMA) adalah kegiatan resmi tahunan yang dilaksanakan oleh seluruh mahasiswa STAK Cilegon agar proses regenerasi organisasi BEM STAK Cilegon berjalan berkesinambungan. Agenda kegiatan MUSMA adalah persidangan-persidangan dan pengesahan AD/ART, GBHO, dan diakhiri perhitungan suara pemilihan Ketua dan Wakil Ketua BEM STAK Cilegon periode 2016-2017, dilandasi dengan semangat BEM STAK Cilegon yang dibentuk dari, oleh, dan untuk Mahasiswa STAK Cilegon.

Jumadi yang bertindak sebagai ketua pelaksana MUSMA menghimbau seluruh mahasiswa untuk bersama-sama mensukseskan kegiatan MUSMA untuk BEM STAK Cilegon yang lebih maju dari prestasinya. Amirudin sebagai Demisioner Ketua BEM periode 2015-2016 juga berharap agar Ketua dan Wakil Ketua BEM berikutnya bisa menjadi lebih baik dalam memperkenalkan STAK Cilegon ke masyarakat dan berorganisasi dalam kampus. Kegiatan MUSMA dibuka oleh Bapak Agus Malik Ibrahim yang mewakili Wakil Ketua III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama. Hasil MUSMA adalah ditetapkannya Khoirul Umam sebagai Ketua dan Kurnia Indah Septiyandai sebagai Wakil Ketua BEM STAK Cilegon yang baru untuk periode 2017 setelah mendapat mayoritas suara dari hasil pemilihan.

20170211_181225  IMG20170211133504

Hoirunnaseh

One thought on “Ketua & Wakil Ketua BEM STAK Cilegon Terpilih Periode 2017

Tinggalkan Balasan ke hoirunnaseh Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *